Direktur Allianz saat ini yaitu Alexander Grenz membawa Allianz Indonesia pada kesuksesan baru, setelah menghadapi masalah panjang disaat pandemi covid-19?, namun terbukti Allianz bisa menunjukkan kualitasnya dengan tetap bertahan memberikan pelayanan terbaik kepada para nasabah atau pesertanya, sehingga tidak jarang masyarakat yang kemudian beralih menggunakan produk-produk asuransi dari Allianz. Termasuk Diantaranya adalah produk Asuransi Primadona yaitu asuransi kesehatan.
Apa Itu Asuransi Kesehatan?
Istilah asuransi kesehatan sendiri tentunya sudah sering didengar bukan, termasuk banyaknya perusahaan yang mulai berlomba-lomba mengeluarkan produk keuangan tersebut, bisa dikatakan bahwa asuransi kesehatan merupakan salah satu jenis asuransi yang nantinya akan menjamin biaya pengobatan peserta ketika sakit, guna bisa merasakan manfaat produk Asuransi tersebut maka nasabah wajib membayar premi secara rutin agar polis bisa tetap aktif, manfaat asuransi kesehatan sendiri beragam, diantaranya adalah:
Menjamin biaya rawat inap
Manfaat utama yang sering dijumpai dalam asuransi kesehatan adalah dapat mengganti biaya pengobatan yang disebabkan oleh penyakit serta mengharuskan penderitanya untuk menjalani perawatan inap di Rumah Sakit, tentunya sesuai dengan ketentuan yang berlaku pada polis asuransi tersebut, sehingga peserta tidak perlu khawatir karena cukup mengajukan klaim saja untuk merasakan manfaatnya.
Mengganti biaya rawat jalan
Selain biaya untuk rawat inap maka dalam beberapa produk asuransi kesehatan juga disertai dengan manfaat rawat jalan, manfaat rawat jalan ini adalah biaya yang akan ditanggung oleh perusahaan asuransi ketika peserta sakit dan memerlukan perawatan di rumah sakit, namun tidak harus menjalani rawat inap atau cukup dengan berobat jalan.
Membiayai saat melahirkan
Beberapa produk asuransi kesehatan juga ada yang mengcover biaya untuk melahirkan, tentunya sesuai dengan program yang diambil dan dijamin oleh polis asuransi kesehatan tersebut.
Biaya medical check up
Beberapa tindak pemeriksaan kesehatan, baik itu yang dilakukan secara khusus maupun umum Sebagian ada yang ditanggung oleh asuransi kesehatan, cek kembali dalam polis asuransi yang dimiliki.
Biaya untuk pengobatan gigi
Ada juga manfaat lain yang bisa digunakan untuk mengganti biaya pengobatan terkait dengan perawatan dan pengobatan gigi, termasuk diantaranya adalah perbaikan gigi serta pembuatan gigi palsu.
Tips Mengoptimalkan Manfaat Asuransi Kesehatan
Direktur Allianz menyebutkan ada beberapa tips yang bisa diterapkan oleh masyarakat jika ingin mengoptimalkan manfaat dari asuransi kesehatan yang dimiliki, diantaranya adalah:
Belilah produk asuransi kesehatan untuk rawat inap hingga rawat jalan
Dibandingkan dengan memilih satu jenis asuransi kesehatan misalnya untuk rawat inap saja atau rawat jalan saja, maka dengan membeli produk yang membekali kedua manfaat tersebut peserta bisa lebih untung, karena baik itu pengobatan yang dilakukan secara rawat jalan maupun rawat inap nantinya akan ditanggung atau di cover dengan memakai asuransi kesehatan tersebut.
Sertakan manfaat tambahan untuk penyakit kritis
Seperti yang diketahui bahwa asuransi kesehatan biasa tidak mengcover biaya berobat untuk sakit kritis, yaitu kategori penyakit berbahaya yang mengancam nyawa penderitanya. Jika ingin mendapatkan manfaat tersebut maka harus disertai dengan riders atau manfaat tambahan dari asuransi. Sehingga tidak perlu membeli asuransi kesehatan penyakit kritis lagi, cukup dalam satu produk saja.
Pilih asuransi kesehatan yang menawarkan manfaat pengembalian premi
Manfaat pengembalian premi ini dapat mencegah risiko dana hangus karena tidak terjadi klaim selama jangka waktu proteksi atau perlindungan asuransi, yaitu setelah kontrak asuransi tersebut habis maka peserta berhak untuk mengajukan klaim dan menerima manfaat uang premi.
Pastikan untuk aktif atau rutin membayar kewajiban atas premi asuransi
Karena dengan rutin melakukan pembayaran premi asuransi akan membuat polis tetap aktif, sehingga kelak ketika sakit tinggal mengajukan klaim manfaat saja.
Sebaiknya pilih asuransi kesehatan dengan sistem klaim cashless
Karena dengan metode klaim tersebut memungkinkan peserta merasakan manfaat asuransi secara lebih mudah, tanpa perlu repot ajukan klaim tradisional.
Direktur Allianz hadirkan beberapa pilihan produk asuransi kesehatan mulai dari yang tradisional hingga Syariah. Jangan sampai biaya menjadi penghalang untuk berobat saat sakit.
إرسال تعليق